Fokus

Anda dapat mengubah metode fokus. Gunakan menu bila sulit mendapatkan fokus yang tepat dalam mode fokus otomatis.
AF adalah "Auto Focus" (Fokus Otomatis), yakni fungsi untuk menyesuaikan fokus secara otomatis.
  1. MENU (Fokus) mode yang dikehendaki


(Multi AF)
Memfokuskan pada subjek dalam semua kisaran bingkai penentu secara otomatis.
Bila Anda menekan separuh tombol rana dalam mode pemotretan gambar diam, bingkai hijau akan ditampilkan di sekeliling bidang dalam fokus.
  • Bila fungsi Deteksi Wajah aktif, AF akan beroperasi dengan prioritas pada wajah.

  • Bila Pilihan Pemandangan diset ke (Bawah air) , operasi fokus diatur ke pemotretan bawah air. Bila fokus diperoleh dengan menekan tombol rana setengah penuh, bingkai besar ditampilkan berwarna hijau.


(AF Tengah)
Memfokuskan pada subjek di bagian tengah bingkai penentu secara otomatis. Menggunakan fungsi kunci AF secara bersamaan, Anda dapat mengubah gambar sesuai keinginan.

(Spot AF)
Memfokuskan pada subjek yang sangat kecil atau area sempit secara otomatis. Menggunakan fungsi kunci AF secara bersamaan, Anda dapat mengubah gambar sesuai keinginan.
  • Pegang kamera dengan mantap agar subjek tetap berada dalam bingkai penentu kisaran AF.


Catatan
  • Bila Anda menggunakan fungsi berikut, bingkai penentu kisaran AF akan dinonaktifkan dan muncul sebagai garis titik. Jika demikian, kamera akan berupaya fokus pada subjek di bagian tengah layar.

  • Fungsi zoom selain zoom optik

  • Lampu AF

  • Bila mode fokus diset ke selain [Multi AF], Anda tidak dapat menggunakan fungsi Deteksi Wajah.

  • Jika Fokus pelacakan diaktifkan, kamera akan fokus dengan prioritas pada subjek yang akan dilacak.


Memfokuskan pada subjek di sekitar tepi layar

Jika subjek tidak fokus, lakukan langkah-langkah berikut:
  1. Komposisikan ulang gambar agar subjek berada di tengah penentu kisaran AF (A), lalu tekan separuh tombol rana untuk memfokuskan pada subjek (kunci AF).

  1. Bila indikator kunci AE/AF (B) berhenti berkedip dan tetap menyala, kembali ke gambar yang telah dikomposisi sepenuhnya, lalu tekan sepenuhnya tombol rana.




Topik Terkait