Efek Gambar
Pilih filter efek yang dikehendaki untuk mendapatkan gambar yang lebih impresif dan artistik.
- MENU →
(Pengaturan Kamera) → [Efek Gambar] → pengaturan yang dikehendaki.
Rincian item menu
Nonaktif (pengaturan default):
- Menonaktifkan fungsi [Efek Gambar].
Kamera Mainan:
- Membuat gambar halus dengan sudut gelap dan ketajaman berkurang.
Warna Muncul:
- Menciptakan tampilan hidup dengan menekankan nada warna.
Posterisasi:
- Membuat kontras tinggi, tampilan abstrak dengan sangat menekankan warna dasar atau hitam putih.
Foto Retro:
- Menciptakan tampilan foto lama dengan nada warna sepia dan kontras pudar.
High-key Lembut:
- Membuat gambar dengan atmosfer yang ditunjukkan: terang, transparan, sangat halus, lembut, halus.
Warna Parsial:
- Membuat gambar yang mempertahankan warna tertentu dan mengubah warna lain menjadi hitam putih.
K'ntras Tinggi Mono.:
- Membuat gambar dengan kontras tinggi dalam hitam putih.
Fokus Lembut:
- Membuat gambar dengan efek pencahayaan lembut.
Lukisan HDR:
- Menciptakan tampilan lukisan dengan warna dan detail disempurnakan.
Monokrm kaya nada:
- Membuat gambar hitam putih dengan gradasi yang kaya dan repro detail.
Miniatur:
- Membuat gambar yang akan meningkatkan ketajaman subjek, dengan latar belakang sangat tidak fokus. Efek ini biasanya sering ditemukan pada gambar model miniatur.
Cat Air:
- Membuat gambar dengan efek tinta bocor atau buram seperti diwarnai dengan cat air.
Ilustrasi:
- Membuat gambar seperti ilustrasi dengan menekankan garis tepi.
Petunjuk
-
Anda dapat menjalankan pengaturan rinci untuk mode [Efek Gambar] berikut menggunakan bagian kiri/kanan roda kontrol.
- [Kamera Mainan]
- [Posterisasi]
- [Warna Parsial]
- [Fokus Lembut]
- [Lukisan HDR]
- [Miniatur]
- [Ilustrasi]
Catatan
- Bila [Warna Parsial] dipilih, gambar mungkin tidak ditampilkan dalam warna yang dipilih, tergantung pada subjek atau kondisi pemotretan.
- Anda tidak dapat memeriksa efek berikut ini di layar pemotretan karena produk akan memproses gambar setelah dipotret. Selain itu, Anda tidak dapat memotret gambar lain hingga pemrosesan gambar selesai. Anda tidak dapat menggunakan efek tersebut pada film.
- [Fokus Lembut]
- [Lukisan HDR]
- [Monokrm kaya nada]
- [Miniatur]
- [Cat Air]
- [Ilustrasi]
-
Dalam kondisi [Lukisan HDR] dan [Monokrm kaya nada], rana akan dilepaskan tiga kali untuk satu bidikan. Cermati yang berikut:
- Gunakan fungsi ini bila subjek tidak bergerak atau flash tidak menyala.
- Jangan ubah komposisi sebelum memotret.
Bila kontras pemandangan rendah atau bila kamera sangat goyang atau subjek sangat buram, Anda mungkin tidak dapat memperoleh gambar HDR yang baik. Jika produk mendeteksi kondisi seperti ini,
/
akan muncul pada gambar yang direkam untuk menginformasikan kondisi tersebut kepada Anda. Jika perlu, ubah komposisi atau sesuaikan pengaturan, hati-hati agar tidak buram, lalu potret kembali.