Kamera DigitalDSC-HX60/HX60V

Tentang sistem warna TV

Untuk melihat film yang direkam menggunakan produk ini di TV, produk dan TV harus menggunakan sistem TV berwarna yang sama. Periksa sistem warna TV untuk negara atau kawasan tempat Anda menggunakan produk.

  • Sistem NTSC:
    Amerika Serikat, Amerika Tengah, Bolivia, Cile, Ekuador, Filipina, Jamaika, Jepang, Kanada, Kepulauan Bahama, Kolombia, Korea, Meksiko, Peru, Suriname, Taiwan, Venezuela, dll.

  • Sistem PAL:
    Australia, Austria, Belanda, Belgia, Cina, Denmark, Finlandia, Hongaria, Hong Kong, Indonesia, Inggris, Italia, Jerman, Kroasia, Kuwait, Malaysia, Norwegia, Polandia, Portugal, Republik Ceko, Republik Slovakia, Rumania, Selandia Baru, Singapura, Spanyol, Swedia, Swiss, Thailand, Turki, Vietnam, dll.

  • Sistem PAL-M:
    Brasil

  • Sistem PAL-N:
    Argentina, Paraguay, Uruguay

  • Sistem SECAM:
    Bulgaria, Prancis, Yunani, Guiana, Iran, Irak, Monako, Rusia, Ukraina, dll.